Blog berisi dagelan, humor singkat, lelucon, maupun artikel-artikel yang mencerahkan. Selain itu blog ini juga menampilkan artikel-artikel singkat yang ringan tetapi mengajak kita untuk berpikir dan berbuat lebih baik. Mudah-mudahan bermanfaat dan cukup menghibur.
Monday, November 19, 2007
P4 kok nggak ada lagi ya........
Saya ingat jaman orde baru dulu, banyak pegawai ngomel kalau disuruh ikut penataran P4, apalagi tipe A yang panjangnya 2 minggu. Buang2 waktu katanya. Eh, masuk jaman reformasi semua yang berbau peninggalan orde baru dihapuskan. Tapi kalau saya sendiri rasanya kok kehilangan ya. Paling tidak dulu di P4 kita diberitahu arah dan tahapan pembangunan yang sedang dan akan dilaksanakan pemerintah, terus kita bisa tahu Garis-garis BH Negara (GBHN). Dan seterusnya. Saya pikir penataran P4 ini kalau di level perusahaan semacam penyampaian visi dan misi perusahaan yang harus diketahui oleh seluruh pegawai sehingga bisa maju dan bergerak ke arah yang sama. Jaman sekarang, kita tidak pernah mendapatkan hal yang sama sehingga masyarakat sering berbenturan dan tidak bisa bergerak ke arah yang sama. Mengapa hal-hal yang baik dari pemerintahan terdahulu (termasuk era Bung Karno) tidak diteruskan saja dan kalau ada kekurangannya ya tinggal disempurnakan. Sebagai bangsa kita tidak mau belajar dari sejarah dan egoisme kelompok dan golongan begitu tingginya. Hasilnya kita selalu berputar-putar di titik yang sama. Makanya jangan heran kalau kita mulai kalah dengan negara-negara tetangga yang dulu malah belajar dari kita. Bukan cuma kalah, tapi kita sudah mulai dihina-hina. Ada isteri diplomat kita di negara tetangga dirazia dan ditahan karena dikira TKI ilegal. Wah gimana sih, masak kita nggak mau bangkit ?
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment