Tuesday, November 13, 2007

Pemanasan Global berarti Obesitas

Ternyata pemanasan global dan obesitas (=kegemukan) ternyata ada hubungannya. Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat bahwa pemanasan global dan obesitas yang menjadi epidemi di Amerika dapat diperangi secara sekaligus. Caranya tidak sulit, cukup keluar dari mobil lalu berjalan atau mengayuh sepeda. Itupun tidak perlu berlama-lama, cukup setengah jam sehari.
Kalau semua warga Amerika yang berusia antara 10-74 tahun mau memotong setengah jam berkendaranya dengan berjalan kaki, maka itu akan memotog emisi gas karbon dioksida tahunan di Amerika sebanyak 64 juta ton. Untuk diketahui saja penghematan emisi 64 juta ton carbon dioksida di Amerika sama dengan penghematan 6,5 milyar galon bensin (kira-kira ekivalen dengan 26 milyar liter bensin).
Tidak ada salahnya kita terapkan di Jakarta atau Bandung. Kurangi naik kendaraan bermotor sebanyak setengah jam sehari, ganti dengan jalan kaki atau naik sepeda. Hasilnya langit kita lebih biru, polusi dan global warming berkurang, mencegah kegemukan, dan kita akan lebih sehat. Mengapa tidak ? (sumber : Koran Tempo 14 Nov 2007)

No comments: